Sabtu, 12 September 2015

FESTIVAL MAHAKAM 2015 PESTANYA MASYARAKAT SAMARINDA



Dinas Pariwisata Ekonomi Kreatif Dan Kominfo Kota Samarinda kembali akan menggelar Festival Mahakam. Kegiatan ini sebagai salah satu upaya untuk mempromosikan Kota Samarinda sebagai Kota Jasa Industri dan Perdagangan dengan segala keragaman budaya yang hidup dan tumbuh di masyarakat Kota Samarinda.

Festival yang sudah memasuki tahun ke- 15 ini juga menjadi ajang pelestarian seni budaya dan beberapa lomba yang dilaksanakan di Sungai Mahakam di Kota Samarinda. Pasalnya festival ini akan menampilkan berbagai lomba di Sungai Mahakam seperti : Lomba Berenang Menyeberangi Sungai Mahakam, Lomba Power Boating (Speedboat), Lomba Perahu Tambangan, Lomba Perahu Bermesin Mobil serta Eksebisi Jetsk, sedangkan atraksi kesenian lainnya ad Pawai Budaya yang diikuti kelompok-kelompok etnis yang berdomisili di Samarinda, Ada Upacara Ritual Hudoq Kawit, Ada Festival Kuliner, Lomba / Parade Band se Kota Samarinda, Lomaba Tari Kreasi Pesisir dan Pedalaman, Mahakam Jazz Fiesta, Expo Mahakam dan berbagai acara eksebisi lainnya.

“Festival Mahakam akan digelar mulai hari Jum'at , 06 Nopember 2015 sampai hari Minggu, 08 Nopember 2015.

Pihak Panitia mengharapkan akan ada lagi Pemecahan Rekor MURI seperti halnya 2 Tahun berturut-turut yakni rekor Memasak dgn jumlah peserta terbanyak Tahun 2013 dan Membuat Gaun terpanjang dengan bahan kain tenun Sarung Samarinda serta Amplang terpanjang Tahun 2013 lau.

Festival bakal berlangsung meriah dan didatangi banyak pengunjung, mengingat banyak kegiatan dan atraksi seni budaya yang ditampilkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar